ROBOTIKA BERGERAK DAN KESELAMATAN: MEMBANGUN LINGKUNGAN KERJA YANG LEBIH BAIK

Robotika gudang sudah melewati tahap kesadaran para penggunanya. Dari pengangkutan horizontal hingga penyimpanan dan pengambilan muatan palet di ketinggian, solusi robotika yang semakin mumpuni menjadi perlengkapan rutin di area pergudangan dan acara automasi, serta dalam publikasi perdagangan dan bisnis di seluruh dunia.

Dan dengan kemajuan teknologi yang semakin baik dan bisa diskalakan, sinyal untuk adopsi solusi robotika menjadi semakin jelas. Cara apakah yang lebih baik untuk bisa meningkatkan jumlah tenaga kerja Anda, memungkinkan terciptanya jarak pisah sosial, meningkatkan produktivitas, dan meningkatkan retensi selain dengan mengautomasikan tugas yang berulang dan tidak bernilai tambah, dan memfokuskan karyawan pada pekerjaan yang lebih menarik dan bernilai tambah?

ROBOT BERGERAK MEMENGARUHI PERAN PARA PEKERJA

Penelitian akademis menunjukkan bahwa organisasi yang diperkuat oleh teknologi automasi 33% lebih mungkin menjadi tempat kerja yang bersifat "ramah manusia", di mana karyawan 31% lebih produktif dari sebelumnya.